by. alif purwanto  

 

Mendaftar email baru atau cara membuat email adalah hal yang sangat mudah dan bahkan cepat sekali dilakukan, tapi bagi pemula biasanya yang diinginkan adalah bikin alamat email untuk Indonesia maupun yang umum yang akhirannya menggunakan .com atau .co id.
      Oke, pada artikel kali ini semua tips dan langkahnya akan diterangkan secara lengkap agar anda gampang mempraktekkannya sendiri tanpa dibantu orang lain. Memang ada dua jenis provider untuk ini, yaitu Gmail yang disediakan oleh Google.com dan Ymail yang dibentuk oleh Yahoo.com, namun sekarang ini, yang paling banyak dipilih oleh pengguna internet adalah yang pertama. Jadi pada kesempatan yang berbahagia ini kita akan belajar yang lebih dominan dulu, dan pada halaman berikutnya akan dilanjutkan untuk yang menggunakan layanan Yahoo.
Kegunaan email sekarang ini sangat banyak, selain untuk keperluan komunikasi, juga bermanfaat sebagai alat bisnis dan promosi gratis, misalnya digunakan untuk mengirim newsletter, berkas penting, gambar, file ms word dan lain sebagainya. Bahkan saat ini ada juga yang buat akun e-mail untuk tujuan mencari uang, yakni dengan mempromosikan produk orang lain yang mana setiap ada yang mengunjungi tautan di dalamnya dan melakukan pembelia maka ia bisa mendapat komisi dari situ dan masih banyak lagi jenisnya. 

Fungsi Email Gmail
  • Untuk membuat blog gratis di blogspot/blogger – Dengan blog anda bisa menghasilkan uang halal dari internet, yaitu dengan program periklanan Google adsense dan juga jualan olnine dengan modal blog gratisan
  • Membuat Akun Youtube – Di sini kamu bisa sharing video dan bahkan dapat dollar dari iklannya.
  • Login di Google play dan download aplikasi Android
  • Bisa bergabung di jejaring sosial Google+ (Plus)
  • Dapat dipakai sebagai syarat buka akun di website mana pun, termasuk buat Facebook dan Twitter.
  • Pasang iklan di Google Adwords dan ikut program periklanan Google Adsense
  • Untuk menggunakan layanan Google lainnya seperti Google Drive dan lain sebagainya.
Berikut ini akan diterangkan proses dalam melakukan pembuatan email gmail dengan disertai gambar dan juga penjelasan yang terperinci di masing-masing keterangannya. Dan di bawahnya kami juga akan memberikan ringkasannya agar anda bisa mengerti dengan baik jika seandainya hanya senang dengan kalimat yang ringkas dan padat.

A. Cara Membuat Email Gmail (Google)


  1. Buka https://mail.google.com/ lalu klik ‘Buat Akun’
  2. Isi form pendaftarannya
  3. Pilih buat profil Google Plus atau tidak, terserah Anda.
  4. Muncul halaman “Selamat datang…” klik ‘Memulai’
  5. Membuka akun, tinggal kunjungi mail.google.com – Lihat email masuk di “Kotak Masuk”
  6. Membuka pesan masuk, tinggal klik judul pesannya saja.
  7. Kirim pesan, tinggal klik “Tulis’ atau Compose di samping kiri (isi alamat email tujuan, judul dan pesannya) 
Semoga bermanfaat !!!

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama